RSS

Senin, 14 Desember 2009

Manfaat Yoghurt


Manfaat Yoghurt


Yoghurt atau biasa dikenal dengan susu asam manis yang selama ini kita konsumsi, ternyata memilki manfaat yang baik bagi tubuh kita. Yoghurt merupakan jenis minuman yang berasal dari proses fermentasi susu. Dari proses fermentasi tersebut terdapat bakteri yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita.

Jenis bakteri baik tersebut adalah lactobacillus bulgaricus dan streptococcus thermophilus. Jenis dari bakteri tersebut sangat mudah diserap oleh tubuh dan berfungsi memperlancar kinerja pencernaan. Yoghurt juga dapat dijadikan sebagai pengganti bagi mereka yang tidak suka susu baik karena aroma dan rasa yang dimiliki susu maupun bagi mereka yang memiliki lambung yang sensitif akan asam laktosa yang dimiliki susu sehingga menyebabkan diare.

Selain memiliki bakteri yang bermanfaat bagi tubuh, yoghurt juga memilki berbagai kandungan lain seperti mineral, vitamin B, dan Protein yang baik bagi tubuh kita. Yoghurt dapat juga dimanfaatkan untuk diet. Dengan mengkonsumsi segelas yoghurt membuat perut terasa lebih kenyang selain itu seperti yang sudah saya sebutkan di atas yoghurt juga dapat memperlancar pencernaan sehingga memudahkan dalam proses buang air besar. Yoghurt juga merupakan minuman yang baik untuk mencegah bau mulut, jika pencernaan kurang baik maka akan memicu terjadinya bau mulut yang disebabkan oleh bakteri yang terdapat pada lambung.

Di pasaran kita dapat memilih berbagai jenis yoghurt sesuai dengan selera kita, baik yoghurt murni maupun yoghurt yang dicampur dengan rasa buah-buahan seperti strawberry, orange, atau blueberry. Yoghurt selain dapat dikonsumsi langsung juga dapat dicampur dengan makanan lainnya misalnya dengan roti tawar, dijadikan saus salad, dan lain-lainya.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut