RSS

Kamis, 22 April 2010

Opsi Sebagai Investasi yang Menjanjikan


Saham beserta surat-surat berharga lainnya diperjual belikan di Bursa Efek (Securities Exchange). Di antara beragam jenis surat berharga tersebut, terdapat salah satu produk turunan saham ( Produk derivatif) yaitu opsi (option).
Opsi menjadi salah satu produk yang cukup digemari oleh investor terutama oleh para investor asing yang tersebar di seluruh dunia.
Terdapat alasan mengapa kita memilih opsi sebagai salah satu sarana dalam berinvestasi. Dari pandangan insitusi finansial, ukuran dalam pasar selama ini sudah cukup untuk menunjukkan efisiensi dan efektifitas dari harga opsi yang memberikan mereka tingkat yang lebih tinggi melebihi transaksi lain di pasar.
Akan tetapi bukan berarti melakukan transaksi opsi merupakan hal yang mudah, dalam melakukan transaksi opsi juga banyak hal wajib dipertimbangkan seperti kapan saat kita membeli dan kapan pada saat kita menjual, bagaimana perkembangannya, tingkat harganya, mempertimbangkan resikonya, serta strategi yang digunakan dalam memperoleh keuntungan dari transaksi opsi tersebut.

1 komentar:

Sisca Ayu mengatakan...

Betul sekali selain berinvestasi dalam bentuk saham dan sekuritas lain, dgn adanya produk derivatif sebagai salah satu media investasi yg menguntungkan bagi investor untuk memperoleh keuntungan. Hal ini bertujuan utk meminimalisasi resiko yg ditimbulkan dari kegiatan investasi....

Posting Komentar

Pengikut